Uhamka Wujudkan SDGs Pendidikan Lewat Kukuhkan Komitmen Kerja Sama dengan Kemdiktisaintek

Suara Muhammadiyah

Penulis

0
113
Dokumentasi Humas Uhamka

Dokumentasi Humas Uhamka

JAKARTA, Suara Muhammadiyah - Universitas Muhammadiyah Prof. DR. HAMKA (Uhamka) menandatangani MoU Kontrak Kinerja Perguruan Tinggi Berdampak dengan Kementrian Pendidikan Tinggi, Sains dan Teknologi (Kemdiktisaintek) Republik Indonesia, di Aula Graha Diktisaintek, Gedung D Kemdiktisaintek RI, Senin (5/1).

Penandatanganan Kontrak Kinerja Perguruan Tinggi Berdampak dengan Kemdiktisaintek RI, merupakan langkah kontribusi Uhamka dalam mengukuhkan implementasi Catur Dharma Pendidikan Tinggi agar memiliki dampak langsung yang positif kepada masyarakat, serta sebagai langkah Uhamka dalam mewujudkan seluruh cakupan poin SDGs untuk membangun peradaban masyarakat maju dan berkelanjutan.

Agenda dihadiri oleh Prof. Brian Yuliarto selaku Menteri Pendidikan Tinggi, Sains dan Teknologi RI, Prof. Fauzan selaku Wamendiktisaintek RI, Prof. Stella Christie selaku Wamendkitisaintek RI, Prof. Gunawan Suryoputro selaku Rektor Uhamka, para Rektor dan Wakil Rektor dari PTN dan PTS di seluruh Indonesia, para Kepala LLDIKTI di seluruh wilayah di Indonesia, serta jajaran pimpinan dan anggota di Kemdiktisaintek RI.

Prof. Gunawan Suryoputro selaku Rektor Uhamka menyampaikan bahwa penandatanganan kontrak kinerja kampus berdampak ini, sebagai langkah ikhtiar Uhamka dalam mewujudkan dampak langsung implementasi Catur Dharma Perguruan Tinggi kepada masyarakat, dan juga sebagai langkah dalam mewujudkan SDGs di bidang pendidikan.

"Alhamdulillah, Uhamka hari ini telah menandatangani MoU Kontrak Kinerja Perguruan Tinggi Berdampak tahun 2026, sebagai komitmen kuat Uhamka untuk memberikan dampak langsung kepada masyarakat dalam implementasi Catur Dharma, terutama di bidang pendidikan dan penelitian. Komitmen ini juga sebagai bentuk ikhtiar Uhamka dalam menyukseskan poin-poin SDGs di tingkat perguruan tinggi," ujar Prof. Gunawan.

Buat kamu yang penasaran dengan keunggulan kontribusi dan fasilitas-fasilitas Uhamka, serta program-program studinya sudah terakreditasi Unggul, Kampus dengan taraf kurikulum Internasional yaitu Kurikulum Outcome Based Education (OBE), dan penawaran beasiswa serta potongan biaya kuliah menarik hingga 50%, kamu bisa cek dan daftarkan dirimu secara langsung di link https://pmb.uhamka.ac.id/ dan kamu bisa kuliah mulai dari harga 680 ribu per bulan dan total dana beasiswa yang ditawarkan Uhamka sebesar 40 miliar.


Komentar

Berita Lainnya

Berita Terkait

Tentang Politik, Pemerintahan, Partai, Dll

Berita

YOGYAKARTA, Suara Muhammadiyah – Ketua Umum Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah, Prof. Dr. K.H. H....

Suara Muhammadiyah

8 November 2025

Berita

JAKARTA, Suara Muhammadiyah - Diana Hasan, Dosen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Muhammadiya....

Suara Muhammadiyah

18 July 2024

Berita

YOGYAKARTA, Suara Muhammadiyah – Penguatan Dakwah di Cabang dan Ranting telah menjadi agenda y....

Suara Muhammadiyah

17 March 2025

Berita

JAKARTA, Suara Muhammadiyah – Pimpinan Pusat Ikatan Pelajar Muhammadiyah secara resmi membuka ....

Suara Muhammadiyah

24 April 2025

Berita

Yutuk Goreng, Cemilan Favorit Pengunjung Pantai Widarapayung CILACAP, Suara Muhammadiyah – Sa....

Suara Muhammadiyah

28 September 2025