Tanwir 1 Aisyiyah Periode 2022-2027 Resmi Ditutup

Publish

17 January 2025

Suara Muhammadiyah

Penulis

0
311
Rohimi Zamzam. Foto: Cris

Rohimi Zamzam. Foto: Cris

JAKARTA, Suara Muhammadiyah – Tanwir 1 Aisyiyah Periode 2022-2027 secara resmi ditutup pada Jumat (17/1). Penutupan berlangsung di Hotel Tavia Heritage, Cempaka Putih, Jakarta Pusat dengan sangat meriah.

Ada pelbagai penampilan untuk memeiahkan penutupan ini. Yaitu dari TK Aisyiyah 21 Rawamangun, Pulogadung, Jakarta Timur. Dan tak kalah menariknya, para senior care dari RS Islam Jakarta turut mempersembahkan penampilan paduan suara.

Ketua Panitia Rohimi Zamzam menyampaikan terima kasih atas dukungan semua pihak yang telah menyukseskan dan memeriahkan gelaran Tanwir 1 Aisyiyah Periode 2022-2027 ini. Ia menilai Tanwir berjalan dengan lancar dan sukses.

“Allhamdulillah kegiatan ini sudah kami lalui. Kami lihat Tanwir ini berjalan sangat baik, sukses, dan lancar. Dan tentu hasil keputusan yang sudah kami dapatkan itu adalah terkait agenda strategis perempuan Muhammadiyah, terutama Aisyiyah,” katanya.

Menurutnya, agenda strategis ini menjadi konsen yang sangat kuat bagi Aisyiyah. Terutama dbidang pendidikan, sebagai episentrum dari peradaban umat manusia.

“Pendidikan ini menjadi hal yang akan kami turunkan adalah Gerakan Pendidikan Inklusif Aisyiyah Berkelanjutan,” jelasnya.

Menurutnya, gerakan ini dirancang untuk menjangkau di seluruh wilayah Indonesia secara lebih luas dan masif. Juga, pada saat bersamaan, akan menjadi langkah strategis untuk menghadirkan akses pendidikan inklusif yang merata, menjangkau kelompok disabilitas, daerah tertinggal, dan masyarakat marginal.

“Karena ini nanti akan masif di seluruh Indonesia terkait dengan semua hal yang berhubungan dengan pendidikan inklusif, tidak hanya disabilitas, tapi juga daerah tertinggal, marginal, dan lain-lain,” tuturnya.

Ketua Pimpinan Pusat Aisyiyah tersebut mengatakan, seluruh program dan keputusan yang telah ditetapkan, akan disosialisasikan sampai ke wilayah cabang, ranting, dan komunitas masyarakat luas. “Insyaallah akan ada proses edukasi, sosialisasi semua hasil program yang sudah kita hasilkan,” sebutnya.

Rohimi mengharapkan, hasil keputusan Tanwir 1 Aisyiyah Peiode 2022-2027 akan dibreakdown lebih luas lagi. Lebih-lebih menyangkut perempuan dan anak, yang menjadi salah satu fokus utama dari Aisyiyah menggerakkan roda dakwahnya di akar-rumput.

“Dengan hasil inilah, 2,5 tahun yang akan datang sampai dengan Muktamar, kami akan menurunkan semua program, terutama program-program yang memang berbasis perempuan dan anak. Itu menjadi konsen Aisyiyah. Semoga dengan mendinamisasikan gerakan perempuan Indonesia, termasuk Aisyiyah, bisa mencapai titik Indonsia yang adil,” tandasnya. (Cris)


Komentar

Berita Lainnya

Berita Terkait

Tentang Politik, Pemerintahan, Partai, Dll

Berita

MAKASSAR, Suara Muhammadiyah - Komitmen Politeknik Muhammadiyah (PoltekMu) Makassar untuk meningkatk....

Suara Muhammadiyah

22 December 2023

Berita

BOJONEGORO, Suara Muhammadiyah – Pimpinan Cabang Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (PC IMM) Kabupa....

Suara Muhammadiyah

8 May 2025

Berita

YOGYAKARTA, Suara Muhammadiyah – Universitas 'Aisyiyah (UNISA) Yogyakarta mengadakan pembagian....

Suara Muhammadiyah

22 June 2024

Berita

TEGAL, Suara Muhammadiyah - Kamis, 14 Desember 2023 bertempat di aula Zaenab Masykur, SMP Muhammadiy....

Suara Muhammadiyah

14 December 2023

Berita

JAKARTA, Suara Muhammadiyah - Pimpinan Komisariat Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah Fakultas Kesehatan M....

Suara Muhammadiyah

26 September 2023

Tentang

© Copyright . Suara Muhammadiyah