Ribuan Warga Meriahkan Jalan Sehat Masjid Mujahidin

Publish

4 August 2025

Suara Muhammadiyah

Penulis

0
524
Foto Istimewa

Foto Istimewa

Sehat, Bersyukur, dan Mempererat Ukhuwah

KENDAL, Suaran Muhammadiyah - Suasana Ahad pagi (3/8/2025) di kawasan Masjid Mujahidin Kendal terasa lebih semarak dari biasanya. Ribuan warga tumpah ruah mengikuti kegiatan jalan sehat yang digelar Takmir Masjid Mujahidin dalam rangka menyambut HUT ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia sekaligus memperingati Hari Jadi Kabupaten Kendal ke-420.

Kegiatan yang mengambil titik start dan finish di halaman masjid ini dilepas langsung oleh Bupati Kendal, Dyah Kartika Permanasari, yang akrab disapa Mbak Tika.

Dalam sambutannya, Mbak Tika menekankan bahwa kemerdekaan adalah anugerah besar dari Allah SWT yang patut disyukuri, dan rasa syukur itu dapat diwujudkan melalui kegiatan positif, sehat, dan penuh kebersamaan.

“Kemerdekaan ini adalah nikmat Allah. Maka sudah selayaknya kita isi dengan kegiatan yang bermanfaat, menyehatkan, dan mempererat ukhuwah. Tubuh yang sehat adalah bekal utama untuk beribadah,” tegasnya.

Ia juga mengajak masyarakat untuk terus mengenang perjuangan para pahlawan yang telah mengorbankan jiwa dan raga demi kemerdekaan bangsa.

“Mari lanjutkan semangat perjuangan mereka. Kita bangun bangsa ini, khususnya Kendal, agar semakin maju dan sejahtera,” tambahnya.

Ketua Takmir Masjid Mujahidin, KH. Ikhsan Inizam, dalam sambutannya menyampaikan bahwa jalan sehat ini bukan sekadar olahraga, tetapi juga wujud rasa syukur dan sarana mempererat tali persaudaraan umat.

“Dengan jalan sehat, badan jadi sehat, masjid makin makmur, dan insyaallah dapat hadiah,” ucapnya ceria, disambut tawa jamaah.

Ia juga menegaskan bahwa Masjid Mujahidin terbuka 24 jam bagi siapa pun yang membutuhkan tempat singgah, terutama para musafir.

“Masjid Mujahidin buka 24 jam, tutupnya hanya saat kiamat. Siapa pun yang datang akan kami sambut dengan ramah—disiapkan bantal, makan, dan minum,” ujarnya sambil tersenyum.

KH. Ikhsan berharap kegiatan ini menjadi awal dari semangat baru untuk semakin memakmurkan masjid, baik melalui jamaah harian, pengajian rutin, maupun program dakwah lainnya.

Ketua panitia, Ahsan Saleh, menyampaikan bahwa kegiatan jalan sehat ini dapat terlaksana berkat dukungan berbagai pihak, termasuk lembaga swasta, para donatur, serta Pemkab Kendal.

Panitia telah menyiapkan puluhan hadiah menarik, mulai dari satu ekor domba, dua sepeda listrik, sepeda gunung, kulkas, kompor gas, kipas angin, hingga aneka hadiah hiburan lainnya.

“Lebih dari sekadar hadiah, kami berharap kegiatan ini menjadi momentum untuk mempererat persaudaraan umat, menumbuhkan kesadaran hidup sehat, dan memperkuat semangat kebangsaan,” ungkap Ahsan.

Ia pun menutup sambutannya dengan harapan besar:

“Semoga dari jalan sehat ini lahir semangat umat yang kuat, sehat, dan siap membangun Indonesia yang jaya.”

Acara berlangsung meriah dan penuh kegembiraan. Tak hanya sehat secara fisik, peserta juga pulang dengan semangat baru untuk menjaga persatuan, menguatkan ukhuwah, dan memakmurkan rumah Allah. (fur)


Komentar

Berita Lainnya

Berita Terkait

Tentang Politik, Pemerintahan, Partai, Dll

Berita

CILACAP, Suara Muhammadiyah – Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Jawa Tengah menyalurkan bant....

Suara Muhammadiyah

28 October 2025

Berita

BANYUWANGI, Suara Muhammadiyah - Dengan mengendarai mobil pick up, pemasangan biopori dilakukan di P....

Suara Muhammadiyah

9 June 2024

Berita

MALANG, Suara Muhammadiyah - PW IGABA Jawa Timur bersiap menggelar puncak Milad ke-28 dengan rangkai....

Suara Muhammadiyah

8 November 2025

Berita

MAKASSAR, Suara Muhammadiyah - Rektor Universitas Muhammadiyah (Unismuh) Makassar Prof Ambo Asse men....

Suara Muhammadiyah

13 October 2023

Berita

JAKARTA, Suara Muhammadiyah - Kevin Lius Bong, peserta Top 12 program Clash of Champions Ruang Guru,....

Suara Muhammadiyah

8 December 2024