PCIM Tiongkok Jalin Kerja Sama dengan Beijing University of Chemical Technology

Publish

9 April 2024

Suara Muhammadiyah

Penulis

0
646
Doc. PCIM Tiongkokk

Doc. PCIM Tiongkokk

BEIJING, Suara Muhammadiyah - Dengan bangga Beijing University of Chemical Technology (BUCT) terpilih menjadi tuan rumah pertemuan follow-up kerja sama dan sarasehan dengan delegasi Pimpinan Cabang Istimewa Muhammadiyah (PCIM) Tiongkok. Acara ini diadakan di ruang meeting International Office 506, Kampus BUCT pada Senin, 8 April 2024.

Delegasi PCIM-T yang berada di Beijing dihadiri oleh Bella Jastacia, Budi Riyanto, Bayu Nadya Kusuma, Isti Nur Rahmawati, Ridha Amaliyah, Dienny R Rahmani, dan Nahdi Saubari. Pertemuan ini bertujuan untuk saling mengenal antara Muhammadiyah dan pihak BUCT serta membahas tindak lanjut kerjasama yang akan ditandatangani pada tanggal 10 Mei 2024 mendatang.

Dalam diskusi yang berlangsung, pihak dari BUCT khususnya School of International Education (SIE), menyampaikan keinginan mereka untuk membuka kesempatan bagi mahasiswa Indonesia untuk kuliah di Tiongkok, khususnya di kampus BUCT.

"Mereka berencana untuk membuka beasiswa, kolaborasi penelitian, dan pertukaran mahasiswa antara kedua institusi. Selain itu, mereka juga tertarik untuk mengadakan program dual degree antara kampus di Indonesia dan Cina," tulis press release yang diterima Suara Muhammadiyah.

Pada saat bersamaan, acara ini juga membahas permohonan ruangan di BUCT yang kemudian akan dijadikan sebagai kantor yang berguna dalam menjembatani kerjasama antara PCIM-Tiongkok dan BUCT. Selain itu, kantor tersebut nantinya akan menjadi pusat Scince, Technology,Engineering and Mathematics (STEM), di mana kader Muhammadiyah yang ada di Tiongkok akan mengelola pusat studi tersebut.

Para peserta berharap bahwa kerjasama ini akan menjadi awal yang baik dan membawa manfaat yang besar bagi kedua belah pihak. Acara ditutup dengan sesi foto bersama dan pemberian bingkisan berupa batik persahabatan sebagai tanda dari semangat kerjasama yang erat antara PCIM-Tiongkok dan BUCT. (Bella/Cris)


Komentar

Berita Lainnya

Berita Terkait

Tentang Politik, Pemerintahan, Partai, Dll

Berita

CILACAP, Suara Muhammadiyah - Hizbul Wathan (HW) Wreda Cabang Kroya Cilacap telah terbentuk, se....

Suara Muhammadiyah

30 June 2024

Berita

SURABAYA, Suara Muhammadiyah - Salah satu program unggulan ke-Islaman Sekolah Prestasi SD Muham....

Suara Muhammadiyah

19 December 2023

Berita

Berbagi Berkah Ramadhan, SMP Muchild Adakan Takjil on The Road  YOGYAKARTA, Suara Muhammadiyah....

Suara Muhammadiyah

6 March 2025

Berita

JAKARTA, Suara Muhammadiyah - Altaf Jaddan Adzaro, siswa SD Muhammadiyah Sapen yang mewakili Propins....

Suara Muhammadiyah

21 September 2024

Berita

MAKASSAR, Suara Muhammadiyah - Ketua Pimpinan Pusat Muhammadiyah, Dr KH Muhammad Saad Ibrahim, MA me....

Suara Muhammadiyah

21 August 2024

Tentang

© Copyright . Suara Muhammadiyah