Merajut Persaudaraan, SMK Muhammadiyah Manggarai Timur Kunjungi Pastor Pota

Publish

16 October 2025

Suara Muhammadiyah

Penulis

0
313
Foto Istimewa

Foto Istimewa

Merajut Silaturahmi dalam Persaudaraan, Civitas Akademika SMK Muhammadiyah Manggarai Timur Berkunjung dan Berdialog Bersama Pastor Paroki Pota

MANGGARAI TIMUR, Suara Muhammadiyah — Kepala SMK Muhammadiyah Manggarai Timur Wahyudin, S.Kom bersama para guru non-Muslim dan Muslim SMK Muhammadiyah Manggarai Timur melaksanakan kegiatan silaturahmi dan berdialog dengan Pastor Paroki Pota, Febryano Tagung, Pr., Kamis (16/10/2025). Kunjungan ini bertujuan untuk mempererat hubungan antara SMK Muhammadiyah Manggarai Timur dan tokoh agama Katolik.

Dalam pertemuan yang berlangsung hangat tersebut, Kepala Sekolah memperkenalkan diri bersama para guru SMK Muhammadiyah Manggarai Timur dan berdiskusi bersama Pastor Paroki Pota, Febryano Tagung, Pr. Mereka meminta wejangan dan pandangan Romo Febryano Tagung, Pr., untuk kemajuan pendidikan di SMK Muhammadiyah Manggarai Timur, khususnya tentang peran sekolah dalam pengembangan karakter siswa-siswi.

Salah satu poin penting yang dibahas adalah melalui dialog yang terbuka dan penuh rasa hormat ini, guru SMK Muhammadiyah Manggarai Timur diharapkan dapat mengeksplorasi pandangan dan pengalaman dalam berdialog bersama Romo Febryano Tagung, Pr., serta menemukan kesamaan yang bisa memperkuat hubungan antarumat beragama. Selain itu, pertemuan ini menjadi ruang bagi pengetahuan, toleransi, dan persahabatan yang lebih dalam antara komunitas Katolik dan Islam.

Semoga semangat kebersamaan yang terjalin dalam silaturahmi ini semakin mempererat persaudaraan antara SMK Muhammadiyah Manggarai Timur dan tokoh agama Katolik di Pota. Keharmonisan dan toleransi yang terus terjaga akan menjadi fondasi kokoh bagi kehidupan bermasyarakat.

Pada akhir pertemuan, Romo Febryano Tagung, Pr., memberikan kenang-kenangan berupa sebuah buku karya Romo Dr. Hironimus Bandur yang berjudul “Muslim dan Katolik Manggarai, Flores Barat.”

Sementara itu, Kepala SMK Muhammadiyah Manggarai Timur juga turut menyampaikan ucapan terima kasih. Pihaknya sangat berterima kasih kepada Romo Febryano Tagung, Pr., yang dengan rendah hati menerima kunjungan silaturahmi dan berdialog langsung bersama Pastor Paroki Pota.


Komentar

Berita Lainnya

Berita Terkait

Tentang Politik, Pemerintahan, Partai, Dll

Berita

AUSTRALIA, Suara Muhammadiyah – Sebagai gerakan ilmu, gerakan amal, gerakan dakwah sekaligus g....

Suara Muhammadiyah

27 November 2023

Berita

MALANG, Suara Muhammadiyah - Muhammad Zair Baitil Atiq mahasiswa prodi Hubungan Internasional (HI) b....

Suara Muhammadiyah

19 March 2024

Berita

MALANG, Suara Muhammadiyah - Tapak Suci Universitas Muhammadiyah Purwokerto Raih 3 Mendali dalam Aja....

Suara Muhammadiyah

13 August 2025

Berita

YOGYAKARTA, Suara Muhammadiyah – Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kudus melakukan pertemuan ....

Suara Muhammadiyah

2 August 2025

Berita

LOMBOK BARAT, Suara Muhammadiyah — Program Studi Teknologi Hasil Pertanian (THP) FAPERTA Unive....

Suara Muhammadiyah

22 September 2025