UM Tapsel Terima Hibah Bangunan Fisik dari BNI

Publish

22 July 2023

Suara Muhammadiyah

Penulis

0
666

PADANGSIDIMPUAN, Suara Muhammadiyah -  PT. Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk. (BNI) Kantor Cabang (Kacab) Padangsidimpuan, pada hari Jumat (21/7) datang ke kampus Universitas Muhammadiyah Tapanuli Selatan (UM Tapsel) untuk memberikan hibah bangunan fisik berupa meja marmer yang akan di bangun di gedung Fakultas Hukum UM Tapsel.

Melalui Branch Service Manager Munir P Siregar, didampingi oleh Martua Lubis sebagai Credit Standart Officer dan Khairunnisa sebagai Personal Relationship Officer, BNI Kacab Padangsidimpuan menyerahkan secara simbolis sejumlah bahan bangunan yang diterima langsung oleh Rektor UM Tapsel Muhammad Darwis, M.Pd., dan Dekan Fakulas Hukum Sutan Siregar, SH.,MH., di gedung Fakultas Hukum UM Tapsel.

Munir menyampaikan bahwa hibah yang diberikan adalah merupakan bentuk dari pengabdian kepada masyarakat dan juga merupakan bagian dari kegiatan BNI berbagi. "Selain UM Tapsel ini, melalui kegiatan BNI Berbagi, BNI telah banyak memberi hibah, baik kampus maupun institusi atau organisai lain. Untuk itu BNI Kacab. Padangsidimpuan pada kesempatan kali ini memilih UM Tapsel sebagai kampus penerima hibah berdasarkan permintaan dari rektor yaitu bangunan meja marmer", jelasnya.

Pemberian hibah tersebut menurut Munir adalah awal dari bentuk Kerjasama antara BNI Kacab. Padangsidimpuan dan UM Tapsel, dan dia berharap nantinya BNI dapat terus memberikan yang terbaik yang diharapkan oleh UM Tapsel maupun masyarakat lainnya. "Mudah-mudahan hibah bangunan (meja marmer) ini adalah yang pertama. Selanjutnya semoga akan ada (hibah) bangunan lagi yang bisa BNI berikan kepada UM Tapsel", ungkapnya.

Sementara itu, Rektor UM Tapsel Muhammad Darwis sangat berterima kasih dan menyambut baik bantuan yang diberikan oleh BNI melalui Kacab. Padangsidimpuan. "Bangunan ini nantinya akan sangat bermanfaat bagi UM Tapsel, terutama Fakultas Hukum. Apalagi saat sekarang ini UM Tapsel memang sedang merencanakan pembangunan sarana dan prasarana kampus, dan salah satunya yang akan dibangun oleh BNI46 ini, telah kita rancang dan kita coba namannya nanti adalah Pondok Justicia", paparnya.

Darwis juga berharap kedepannya akan ada bentuk Kerjasama antara BNI melalui Kacab. Padangsidimpuan dengan UM Tapsel dan juga bantuan hibah lainnya. "Ke depan jika nanti ada hibah lainnya, kami berharap UM Tapsel dapat menerima kembali. Karena antara BNI46 dan UM Tapsel merupakan mitra dan sebelum dengan bank yang lain, kita sudah lama bermitra (dengan BNI)", ujar Darwis menegaskan. (Syaifulh/Riz)


Komentar

Berita Lainnya

Berita Terkait

Tentang Politik, Pemerintahan, Partai, Dll

Berita

BANDA ACEH, Suara Muhammadiyah - Universitas Muhammadiyah Aceh (Unmuha) bekerja sama dengan Muhammad....

Suara Muhammadiyah

10 October 2024

Berita

AEK KANOPAN, Suara Muhammadiyah – Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kabupaten Labuhanbatu Utara (PD....

Suara Muhammadiyah

10 August 2024

Berita

MAKASSAR, Suara Muhammadiyah – Makassar Islamic Fair (MIF) 2024, pameran terbesar dan terlama ....

Suara Muhammadiyah

19 June 2024

Berita

PABELAN, Suara Muhammadiyah - Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS) menggelar acara khusus, ....

Suara Muhammadiyah

11 September 2023

Berita

YOGYAKARTA, Suara Muhammadiyah - Pesantren Mahasiswa KH. Ahmad Dahlan pada (25/01) mengadakan kegiat....

Suara Muhammadiyah

26 January 2024

Tentang

© Copyright . Suara Muhammadiyah