Terpercaya, Kantor Layanan Lazismu Wilayah Kalteng Raih WTP

Publish

20 December 2023

Suara Muhammadiyah

Penulis

0
780
Foto Istimewa

Foto Istimewa

PALANGKARAYA, Suara Muhammadiyah - LazisMu (Lembaga Amil Zakat, Infaq, dan Sedekah Muhammadiyah Kalteng yang berada di jalan RTA. Milono KM. 1,5 Palangka Raya merupakan salah satu lembaga di bawah naungan pimpinan wilayah Muhammadiyah Kalteng, yang pada hari ini mendapatkan predikat wajar tanpa pengecualian (WTP) terkait dengan audit keuangan tahun 2022 yang di lakukan oleh lazisMu pimpinan pusat Muhammadiyah. (19/12/2023)

Kurniawan, selaku direktur Audit keuangan merupakan keharusan yang di lakukan untuk menjaga kepercayaan (trust) dari para donator (muzakki), bahwasanya dana yang telah amanahkan ke lazisMu Kalteng telah kami salurkan sesuai dengan ketentuan dan peraturan yang berlaku. 

“Semoga kedepan lazisMu menjadi lembaga zakat, infak dan sedekah yang terpercaya khususnya dalam menyalurkan dana ZISKA (zakat, infak, sedekah dan dana keagaman lainya), dengan kepercayaan para donatur tentunya akan menambah kebahagiaan para mustahik (Penerima Manfaat) dengan berbagai program (kegiatan) yang lebih luas lagi kemanfaatnya," ungkap Kurniawan.

Sementara itu, Ketua lazisMu Kalteng Muhammad Fitriani menyampaikan bahwa audit menjadi modal utama untuk melengkapi kepercayaaan masyarakat bahwa lazisMu Kalteng menjadi lembaga yang dikelola secara professional dan transparan dalam pengelolaan keuangan umat, yang kedepannya juga harus di ikuti oleh daerah terkait dengan adanya audit keuangan ini. 

“Audit modal utama menjaga kepercayaan (trust) masyarakat, serta jangan ragu untuk menitipkan ZISKA (zakat, infak, sedekah dan dana keagaman lainya), bersama lazisMu Kalteng,” ucapnya. (MF) 


Komentar

Berita Lainnya

Berita Terkait

Tentang Politik, Pemerintahan, Partai, Dll

Berita

BANYUWANGI, Suara Muhammadiyah – Aula Rumah Sakit Islam (RSI) Fatimah menjadi tempat dilaksana....

Suara Muhammadiyah

20 June 2025

Berita

METRO, Suara Muhammadiyah - Pimpinan Cabang (PC) Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) Kota Metro tela....

Suara Muhammadiyah

23 July 2023

Berita

SURABAYA, Suara Muhammadiyah - Suli Da’im, S.Pd., MM, anggota DPRD Jatim, resmi meraih ge....

Suara Muhammadiyah

14 January 2025

Berita

BLORA, Suara Muhammadiyah - Momentum keberkahan bulan Ramadhan menjadi saat yang sangat berharga bag....

Suara Muhammadiyah

6 April 2024

Berita

BANDUNG, Suara Muhammadiyah - Ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kota Bandung Zaenal Ihsa....

Suara Muhammadiyah

29 January 2024

Tentang

© Copyright . Suara Muhammadiyah