Teguhkan Semangat Dakwah, Muhammadiyah Makassar Bakal Gelar BA Muballigh

Publish

4 November 2024

Suara Muhammadiyah

Penulis

0
285
Foto Istimewa

Foto Istimewa

MAKASSAR, Suara Muhammadiyah - Pimpinan Daerah (PD) Muhammadiyah Makassar melalui Majelis Tabligh akan menggelar kegiatan Baitul Arqam Muballigh (BAM).

Kegiatan dengan tajuk “Meneguhkan Kader Muballigh Muhammadiyah Berkemajuan” ini dilaksanakan di Pusdiklat Unismuh, Bollangi Kabupaten Gowa, Sabtu-Ahad, 23-24 November 2024 mendatang.

Ketua Panitia Baitul Arqam Muballigh (BAM) Kamaruddin menyampaikan bahwa peserta yang ikut pada agenda ini adalah seluruh muballigh Muhammadiyah se-kota makassar.

"Diminta kepada seluruh muballigh untuk turut berpartisipasi, mengingat baitul arqam ini penting untuk diikuti," tuturnya.

Tak hanya itu, Kamaruddin pula menjelaskan bahwa baitul arqam ini akan menghadirkan materi, pembelajaran sekaligus penguatan yang menarik.

"Dengan metode tersebut perkaderan diorientasikan pada proses sheering pengalaman terstrukur pada setiap peserta, sehingga menggunakan banyak variasi metode," tuturnya.

Ada beberapa materi yang bakal disajikan mulai Muqaddimah Anggaran Dasar Muhammadiyah, Peran Tauhid Dalam Kehidupan, Manhaj Tarjih dan Implementasi HPT dikalangan Muballigh dan Anggota Muhammadiyah.

Ada pula Manajemen Berorganisasi dan Akhlak Bermuhammadiyah, Gerakan Jama’ah & Dakwah Jama’ah dan juga Ilmu dan Strategi Dakwah (Fiqhud Dakwah).

Terpisah disampaikan, Ketua Majelis Tabligh PD Muhammadiyah Makassar, Ustad Munir Abd Rahman menyampaikan bahwa baitul arqam ini merupakan program unggulan majelis tabligh.

"Kita ingin kembali merefresh wawasan, penguataan ideologi sekaligus strategi pengembangan dakwah kepada muballigh kita," tuturnya.

Apalagi menurutnya bahwa saat ini tantangan dakwah sangat kompleks sehingga dibutuhkan kolaborasi pencerahan.

"Juga sebagai upaya membangun kembali kebersamaan dan semangat dakwah amar ma’ruf nahi mungkar dalam menjalankan amanah dipersyerikatan Muhammadiyah dan mencerahkan ummat," tambahnya.

Dengan demikian, Ia berharap semoga dengan kehadiran muballigh nantinya memberikan semangat silaturahim dalam menggerakan dakwah.

"Semoga dengan dilaksanakannya kegiatan ini, rasa militansi dan semangat bermuhammadiyah dan berdakwah semakin bergirah dan semakin nampak keharmonisan bersama," harapnya. (*)


Komentar

Berita Lainnya

Berita Terkait

Tentang Politik, Pemerintahan, Partai, Dll

Berita

SURAKARTA, Suara Muhammadiyah - Hari ke dua Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) VII Pesantren Muham....

Suara Muhammadiyah

30 August 2024

Berita

BANDUNG, Suara Muhammadiyah – Ketua Umum Pengurus Besar Paguyuban Pasundan Didi Turmudzi meras....

Suara Muhammadiyah

11 May 2024

Berita

MAKASSAR, Suara Muhammadiyah - Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) Manggala Kota Makassar akan mengge....

Suara Muhammadiyah

15 December 2023

Berita

YOGYAKARTA, Suara Muhammadiyah – Kepala SD Muhammadiyah Suronatan Yogyakarta M Slamet Riyanto,....

Suara Muhammadiyah

19 June 2024

Berita

SUKABUMI, Suara Muhammadiyah - Pimpinan Wilayah ‘Aisyiyah Jawa Barat menyelenggarakan silatura....

Suara Muhammadiyah

3 May 2024

Tentang

© Copyright . Suara Muhammadiyah