Sinergi dalam Kebersamaan: Halal Bihalal Majelis Dikdasmen Cabang Bligo

Publish

10 April 2025

Suara Muhammadiyah

Penulis

0
797
Foto Istimewa

Foto Istimewa

MAGELANG, Suara Muhammadiyah - Dalam semangat mempererat ukhuwah dan memperkuat sinergi antar lembaga pendidikan, Majelis Dikdasmen Cabang Bligo sukses menyelenggarakan acara Halal Bihalal yang penuh kebersamaan dan kehangatan di SMK Muhammadiyah Bligo.

Kegiatan ini menjadi momen istimewa karena melibatkan kolaborasi empat sekolah yang berada di bawah naungan Majelis Dikdasmen Cabang Bligo, yakni MI Pakumbulan, SD Muhammadiyah Bligo, SMP Muhammadiyah Bligo, dan SMK Muhammadiyah Bligo. Dan dihadiri total 180 orang termasuk PCM dan Ortom se-cabang Bligo. 

Triyono, MPd, selaku Ketua Majelis Dikdasmen PCM Bligo menyampaikan bahwa kekompakan yang ditunjukkan oleh keempat sekolah ini menjadi bukti nyata bahwa kolaborasi antar lembaga mampu melahirkan kegiatan yang tidak hanya bermakna, namun juga memperkuat ikatan silaturahmi antar guru, siswa, dan seluruh elemen pendidikan.

"Bukan hanya bertemu dan saling memaafkan, tapi juga menjadi sarana mempererat sinergi antar sekolah/madrasah muhammadiyah di cabang Bligo. Bersama, kita menjadi lebih kuat, lebih akrab, dan makin semangat melangkah ke depan," kata Triyono, Rabu (9/4).

Ia menambahkan bahwa dengan semangat satu visi, acara Halal Bihalal ini disusun dan dijalankan secara bersama-sama, menjadikannya lebih hidup, penuh nilai, dan sarat dengan nuansa kebersamaan.

"Harapannya, kegiatan seperti ini dapat terus berlanjut dan menjadi budaya positif dalam lingkungan Majelis Dikdasmen Cabang Bligo, untuk terus mendorong sinergi dalam menciptakan pendidikan yang berkemajuan dan berlandaskan nilai nilai keislaman," harapnya.


Komentar

Berita Lainnya

Berita Terkait

Tentang Politik, Pemerintahan, Partai, Dll

Berita

MAKASSAR, Suara Muhammadiyah - Makassar Islamic Fair 2024 resmi dibuka di Wisma Negara, Kawasan Cent....

Suara Muhammadiyah

1 August 2024

Berita

YOGYAKARTA, Suara Muhammadiyah - Kompetisi Jembatan Indonesia (KJI) 2023 telah memasuki tahap p....

Suara Muhammadiyah

19 October 2023

Berita

PALEMBANG, Suara Muhammadiyah – Universitas Muhammadiyah Ahmad Dahlan (UM-AD) Palembang menguk....

Suara Muhammadiyah

4 January 2026

Berita

MEDAN, Suara Muhammadiyah -  Syahrul Amsari tokoh muda Muhammadiyah Sumatera Utara diberi keper....

Suara Muhammadiyah

3 October 2023

Berita

YOGYAKARTA, Suara Muhammadiyah - Ketua Umum Pimpinan Pusat Muhammadiyah Haedar Nashir mengatakan bah....

Suara Muhammadiyah

11 November 2024