Khutbah Jumat: Tolak Politik Uang, Jaga Kehormatan dan Integritas

Publish

9 February 2024

Suara Muhammadiyah

Penulis

0
1983
Foto Istimewa

Foto Istimewa

Khutbah Jumat: Tolak Politik Uang, Jaga Kehormatan dan Integritas

بِسْمِ اللهِ الرَّحْمٰنِ الرَّحِيْمِ

الْحَمْدُ لِلّٰهِ نَحْمَدُهُ وَنَسْتَعِيْنُهُ وَنَسْتَغْفِرُهُ وَنَعُوْذُ بِاللّٰهِ مِنْ شُرُوْرِ اَنْفُسِنَا وَمِنْ سَيِّئَاتِ اَعْمَالِنَا ہُمْ صَلَّی اللّٰہُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ وَاَمَّا بَعْدُ

أَعُوْذُ بِاللهِ مِنَ الشَّيْطَانِ الرَّجِيْمِ بِسْمِ اللهِ الرَّحْمَٰنِ الرَّحِيْمِ

يَا أَيُّهَا النَّاسُ اتَّقُوا رَبَّكُمُ الَّذِي خَلَقَكُم مِّن نَّفْسٍ وَّاحِدَةٍ وَّخَلَقَ مِنْهَا زَوْجَهَا وَبَثَّ مِنْهُمَا رِجَالًا كَثِيرًا وَّنِسَاءً ۚ وَاتَّقُوا اللَّهَ الَّذِي تَسَاءَلُونَ بِهِ وَالْأَرْحَامَ ۚ إِنَّ اللَّهَ كَانَ عَلَيْكُمْ رَقِيبًا

أَشْهَدُ أَنْ لاَ إِلَهَ إِلاَّ اللهُ وَحْدَهُ لاَ شَرِيْكَ لَهُ وَأَشْهَدُ أَنَّ مُحَمَّدًا عَبْدُهُ وَرَسُوْلُهُ

اللّٰهُمَّ صَلِّ عَلَى مُحَمَّدٍ وَّعَلَى آلِ مُحَمَّدٍ كَمَا صَلَّيْتَ عَلَى إِبْرَاهِيْمَ وَعَلَى آلِ إِبْرَاهِيْمَ إِنَّكَ حَمِيْدٌ مَّجِيْدٌ وَبَارِكْ عَلَى مُحَمَّدٍ وَّعَلَى آلِ مُحَمَّدٍ كَمَا بَارَكْتَ عَلَى إِبْرَاهِيْمَ وَعَلَى آلِ إِبْرَاهِيْمَ إِنَّكَ حَمِيْدٌ مَّجِيْدٌ

أَمَّا بَعْدُ فَإِنَّ أَصْدَقَ الْحَدِيْثِ كِتَابُ اللهِ وَخَيْرُ الْهَدْيِ هَدْيُ مُحَمَّدٍ صَلَّى اللّٰهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ وَشَرَّ الْأُمُوْرِ مُحْدَثَاتُهَا وَكُلَّ مُحْدَثَةٍ بِدْعَةٌ وَكُلَّ بِدْعَةٍ ضَلاَلَةٌ وَكُلَّ ضَلاَلَةٍ فِي النَّارِ

Jamaah Jum’at yang dirahmati Allah SwT

Alhamdulillah, kita memuji Allah yang telah menciptakan kita dari satu jiwa dan menciptakan pasangannya dari jiwa yang sama. Kita bersaksi bahwa tidak ada Tuhan yang berhak disembah kecuali Allah, dan Muhammad adalah utusan-Nya.

Hari ini, mari kita refleksikan tentang suatu fenomena yang semakin merajalela dalam masyarakat, yaitu politik uang. Politik uang, yang merujuk pada praktik memberikan atau menerima uang sebagai bentuk pengaruh politik, telah menjadi ancaman serius terhadap integritas dan kehormatan suatu bangsa.

Mendekati hari pemilihan umum Rabu 14 Februari 2024, praktik politik uang makin marak. Karenanya sebagai khatib saya berwasiat kepada diri pribadi juga kepada para jamaah untuk tetap menguatkan iman dan taqwa agar terhindar dari praktik politik uang ini. Artinya kita datang ke TPS (Tempat Pemungutan Suara) dan memilih pilihan bukan karena uang atau “serangan fajar.” Tapi lebih karena panggilan suara hati untuk memilih pemimpin yang benar-benar sesuai harapan bangsa dan pemimpin terbaik.

Dalam firman-Nya Allah mengingatkan:

يَٰٓأَيُّهَا ٱلَّذِينَ ءَامَنُواْ ٱتَّقُواْ ٱللَّهَ حَقَّ تُقَاتِهِۦ وَلَا تَمُوتُنَّ إِلَّا وَأَنتُم مُّسۡلِمُونَ  

Hai orang-orang yang beriman, bertakwalah kepada Allah sebenar-benar takwa kepada-Nya; dan janganlah sekali-kali kamu mati melainkan dalam keadaan beragama Islam. (QS. Ali Imran: 102)

Jamaah Jum’at yang dirahmati Allah SwT

Islam menekankan pentingnya integritas dalam segala aspek kehidupan, termasuk dalam politik. Rasulullah ﷺ memberikan contoh integritas dan kejujuran dalam setiap tindakan dan perkataannya. Tegakkanlah kejujuran (dan keadilan), karena kejujuran dan keadilan membawa kebenaran dan kebenaran mengantarkan ke surga. Hindarilah kebohongan (termasuk kecurangan) karena kebohongan dan kecurangan membawa keburukan dan keburukan mengantarkan ke neraka). (HR Bukhari dan Muslim).

Oleh karena itu, kita sebagai umat Islam harus menjunjung tinggi nilai-nilai ini dalam kehidupan sehari-hari dan tentu saja dalam konteks politik, dalam konteks menemtukan pilihan. 

وَلَا تَأۡكُلُوٓاْ أَمۡوَٰلَكُم بَيۡنَكُم بِٱلۡبَٰطِلِ وَتُدۡلُواْ بِهَآ إِلَى ٱلۡحُكَّامِ لِتَأۡكُلُواْ فَرِيقٗا مِّنۡ أَمۡوَٰلِ ٱلنَّاسِ بِٱلۡإِثۡمِ وَأَنتُمۡ تَعۡلَمُونَ  

Dan janganlah sebahagian kamu memakan harta sebahagian yang lain di antara kamu dengan jalan yang bathil dan (janganlah) kamu membawa (urusan) harta itu kepada hakim, supaya kamu dapat memakan sebahagian daripada harta benda orang lain itu dengan (jalan berbuat) dosa, padahal kamu mengetahui. (QS. Al-Baqarah: 188).

Demi jabatan kemudian menghalalkan segala cara termasuk melakukan politik uang, sebagai mana ayat di atas hal tersebut termasuk kebathilan (kejahatan). Dan kabathilan (kejahatan) ke depannya juga akan melahirkan kebathilan (kejahatan) juga.

Jamaah Jum’at yang dirahmati Allah SwT

Politik uang membawa dampak negatif yang serius terhadap sistem politik juga berdampak negatif bagi masa depan bangsa dan negara. Ini tentu merugikan masyarakat, karena pemimpin yang terpilih mungkin tidak mewakili kepentingan rakyat, melainkan hanya melayani mereka yang memberikan uang. Oleh karena itu, sebagai umat Islam, kita harus bersikap tegas menolak praktik politik uang. Jadilah pemilih yang merdeka, yang bebas menentukan pilihan sesuai dengan kata hati nurani.

وَءَامِنُواْ بِمَآ أَنزَلۡتُ مُصَدِّقٗا لِّمَا مَعَكُمۡ وَلَا تَكُونُوٓاْ أَوَّلَ كَافِرِۢ بِهِۦۖ وَلَا تَشۡتَرُواْ بِ‍َٔايَٰتِي ثَمَنٗا قَلِيلٗا وَإِيَّٰيَ فَٱتَّقُونِ  

Dan berimanlah kamu kepada apa yang telah Aku turunkan (Al Quran) yang membenarkan apa yang ada padamu (Taurat), dan janganlah kamu menjadi orang yang pertama kafir kepadanya, dan janganlah kamu menukarkan ayat-ayat-Ku dengan harga yang rendah, dan hanya kepada Akulah kamu harus bertakwa. (QS. Al-Baqarah: 41).

Sekali lagi, hati nurani atau suara hati lebih mahal dari pada “serangan fajar.” Karena hati nurani adalah harga diri, maka barang siapa menerima dan memilih karena uang, sesungguhnya ia telah menjual harga dirinya.

Jamaah Jum’at yang dirahmati Allah SwT

Kita memiliki tanggung jawab untuk mengingatkan para pemimpin kita tentang bahaya politik uang. Mereka harus diingatkan bahwa tanggung jawab mereka adalah melayani rakyat dan memastikan keadilan, bukan untuk kepentingan pribadi atau kelompok tertentu.

Menghadapi ancaman politik uang, kita sebagai umat Islam harus bersatu. Bersama-sama, kita dapat menciptakan masyarakat yang berlandaskan nilai-nilai keadilan, kejujuran, dan integritas. Kita mendorong partisipasi yang adil dalam proses politik, agar pemimpin yang terpilih benar-benar mewakili kepentingan rakyat.

ۘ وَتَعَاوَنُواْ عَلَى ٱلۡبِرِّ وَٱلتَّقۡوَىٰۖ وَلَا تَعَاوَنُواْ عَلَى ٱلۡإِثۡمِ وَٱلۡعُدۡوَٰنِۚ وَٱتَّقُواْ ٱللَّهَۖ إِنَّ ٱللَّهَ شَدِيدُ ٱلۡعِقَابِ  

"Dan tolong-menolonglah kamu dalam (mengerjakan) kebajikan dan takwa, dan jangan tolong-menolong dalam berbuat dosa dan pelanggaran. Dan bertakwalah kamu kepada Allah, sesungguhnya Allah amat berat siksaan-Nya." (QS. Al-Maidah: 2).

Semoga khutbah ini memberikan pemahaman yang lebih mendalam tentang bahaya politik uang dan menginspirasi langkah-langkah positif dalam membangun masyarakat yang adil dan berintegritas. Aamiin.

أقُوْلُ قَوْلِيْ هَذَا فَاسْتَغْفِرُوْهُ إِنَّهُ هُوَ الْغَفُوْرُ الرَّحِيْم

Khutbah Kedua

الْحَمْدُ لِلهِ الَّذِيْ بِنِعْمَتِهِ تَتِمُّ الصَّالِحَاتُ، وَبِفَضْلِهِ تَتَنَزَّلُ الْخَيْرَاتُ وَالْبَرَكَاتُ، وَبِتَوْفِيْقِهِ تَتَحَقَّقُ الْمَقَاصِدُ وَالْغَايَاتُ أَشْهَدُ أَنْ لَا إِلَهَ إِلَّا اللهُ وَحْدَهُ لَاشَرِيْكَ لَهُ وَأَشْهَدُ أَنْ مُحَمَّدًا عَبْدُهُ وَرَسُوْلُهُ لَانَبِيَّ بَعْدَهُ

اللهم صَلِّ وَسَلِّمْ وَبَارِكْ عَلَى مُحَمَّدٍ وَعَلَى آلِهِ وَصَحْبِهِ المُجَاهِدِيْنَ الطَّاهِرِيْنَ. أَمَّا بَعْدُ، فَيَا آيُّهَا الحَاضِرُوْنَ أُوْصِيْكُمْ وَإِيَّايَ بِتَقْوَى اللهِ وَطَاعَتِهِ لَعَلَّكُمْ تُفْلِحُوْنَ. يَا أَيُّهَا الَّذِينَ آمَنُوا اتَّقُوا اللَّهَ حَقَّ تُقَاتِهِ وَلَا تَمُوتُنَّ إِلَّا وَأَنْتُمْ مُسْلِمُونَ، وَتَزَوَّدُوا فَإِنَّ خَيْرَ الزَّادِ التَّقْوَى

 إنَّ اللهَ وملائكتَهُ يصلُّونَ على النبِيِّ يَا أيُّهَا الذينَ ءامَنوا صَلُّوا عليهِ وسَلّموا تَسْليمًا

اللّـهُمَّ صَلّ على  محمَّدٍ وعلى ءالِ  محمَّدٍ كمَا صلّيتَ على  إبراهيمَ وعلى ءالِ  إبراهيم وبارِكْ على  محمَّدٍ وعلى ءالِ محمَّدٍ كمَا بارَكْتَ على  إبراهيمَ وعلى ءالِ  إبراهيمَ إنّكَ حميدٌ مجيدٌ.

اَللَّهُمَّ اغْفِرْ لِلْمُسْلِمِيْنَ وَالْمُسْلِمَاتِ، وَالْمُؤْمِنِيْنَ وَالْمُؤْمِنَاتِ اْلأَحْيَاءِ مِنْهُمْ وَاْلأَمْوَاتِ، إِنَّكَ سَمِيْعٌ قَرِيْبٌ مُجِيْبُ الدّعَوَاتِ.

اللَّهُمَّ اغْفِرْلَنَا ذُنُوْبَنَا وَ ذُنُوْبَ وَالِدَيْنَا وَارْحَمْهُمَا كَمَا رَبَّيَانَا صِغَارًا

رَبَنَا ءَاتِنَا فِي الدّنْيَا حَسَنَةً وَفِي اْلأَخِرَةِ حَسَنَةً وَقِنَا عَذَابَ النّارِ. والحمد لله رب العالمين

Artikel ini merupakan Kerja Sama Suara Muhammadiyah dengan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bantul


Komentar

Berita Lainnya

Berita Terkait

Tentang Politik, Pemerintahan, Partai, Dll

Khutbah

Khutbah Jum'at: Mencintai Rasul Saw Oleh: Dr. Tgk. Muhammad Yusran Hadi, Lc., MA إِنَّ الْ....

Suara Muhammadiyah

7 October 2023

Khutbah

Meneguhkan Spirit Al-Kautsar untuk Persatuan dan Kekuatan Ummat Oleh : Immawan Wahyudi, Dosen Fakul....

Suara Muhammadiyah

15 June 2024

Khutbah

Oleh: Lulus Bektiono, Anggota PCM Tebet Barat إِنَّ الْحَمْدَ لِلَّهِ نَحْ....

Suara Muhammadiyah

14 November 2024

Khutbah

Oleh: Farrel Amrullaah Siswa Kelas XI Broadcasting SMK Muhammadiyah 1 Yogyakarta إِنَّ الْ....

Suara Muhammadiyah

22 February 2024

Khutbah

Oleh: dr H Agus Taufiqurrohman, MKes., SpS Ketua Pimpinan Pusat Muhammadiyah إِنَّ الْحَ....

Suara Muhammadiyah

4 April 2024

Tentang

© Copyright . Suara Muhammadiyah