Gebyar Pentas Seni Anak-Anak TK ABA II Kesugihan Cilacap

Publish

6 June 2025

Suara Muhammadiyah

Penulis

0
139
TK ABA

TK ABA

CILACAP, Suara Muhammadiyah - Siswa-siswi Taman Kanak-Kanak (TK) Aisyiyah Bustanul Athfal (ABA) II Kesugihan Cilacap mengadakan Gebyar Seni dan Akhir Tahun, di Gedung Dakwah Aisyiyah (GDA) Jl. Dr. Cipto Cilacap, Selasa (03/6).

Kepala Sekolah TK ABA II Kesugihan Cilacap, Siti Mutmainah mengatakan jumlah siswa-siswi yang telah lulus sebanyak 58 siswa dengan jumlah keseluruhan 73 siswa. 

"Semua siswa tampil dalam gebyar pentas seni dan hafalan doa-doa serta Al Qur'an," jelasnya.

Setelah lulus dari TK ABA II Kesugihan Cilacap, semoga menjadi anak yang pintar, berguna bagi nusa dan bangsa serta agama.

"Kami harapkan semoga siswa yang telah lulus menjadi anak-anak yang soleh dan solehah," harapnya.

Harapan untuk tahun ajaran 2025/2026 meningkatnya kuantitas jumlah siswa dan meningkatkan kualitas TK ABA II Kesugihan Cilacap.

"Semoga siswanya lebih banyak lagi dan meningkat mutunya didalam bimbingan mengajarnya. Insya Allah nanti lulusan yang akan datang lebih baik lagi," tandasnya.

Sekertaris Komite TK ABA II Kesugihan Cilacap, Fenti Susanti mengungkapkan mengucapkan selamat kepada ananda-ananda yang telah lulus dan melanjutkan ke jenjang pendidikan dasar.

"Semoga ilmu yang diserap, di TK ABA II Kesugihan Cilacap, dapat berguna kedepannya," harapnya.

Mewakili Wali Murid berterimakasih kepada Ustadzah-Ustadzah, yang sudah memberikan ilmunya. 

"Dengan penuh kasih sayang kepada anak-anak," ucapnya.

Pengurus TK ABA II Kesugihan Cilacap sebagai Wakil Bendahara, Adminatun menyampaikan pentas seni siswa bagus karena guru-gurunya kreatif mengajari anak-anak.

"Sangat-sangat bagus pentas seni anak-anaknya," ujarnya.

Harapan untuk ABA II Kesugihan Cilacap, semoga selalu meningkat baik kuantitas maupun kualitas anak-anaknya.

"Jumlah siswa yang banyak dan berkualitas serta dipercaya oleh masyarakat," pungkasnya. (wasis)


Komentar

Berita Lainnya

Berita Terkait

Tentang Politik, Pemerintahan, Partai, Dll

Berita

JAKARTA, Suara Muhammadiyah — Dalam semangat mempererat sinergi antara pemerintah daerah dan b....

Suara Muhammadiyah

20 June 2025

Berita

SRAGEN, Suara Muhammadiyah - Saat ini Science, Technology, Engineering, and Mathematics (STEM) ....

Suara Muhammadiyah

6 January 2024

Berita

YOGYAKARTA, Suara Muhammadiyah – Masjid Islamic Center Universitas Ahmad Dahlan (UAD) kembali ....

Suara Muhammadiyah

23 March 2025

Berita

MAKASSAR, Suara Muhammadiyah – Program Pascasarjana Universitas Muhammadiyah (Unismuh) Makassa....

Suara Muhammadiyah

29 January 2025

Berita

YOGYAKARTA, Suara Muhammadiyah- Dr. Wa Ode Al Zarliani, S.P., M.M., Rektor Universitas Muhammadiyah ....

Suara Muhammadiyah

21 September 2023

Tentang

© Copyright . Suara Muhammadiyah